Pahlawan Adalah Hamba

Nov 9, 2021 | Puisi

Views: 0

Ia bagaikan oase di gurun pasir
Ia ada untuk memberikan kehidupan di lahan yang kering
Menghilangkan dahaga para musafir
Menghijaukan daun pada ranting

Ia juga membuat binatang bergembira
Ia tidak pilih kasih
Ia ikhlas memberikan hartanya berupa air tanpa batas pada semua
Ia rela rumahnya menjadi tempat kotoran para makhluk tanpa berkeluh kesah

Semua ia lakukan semata-mata karena Lillahita’ala
Ia tidak berfikir akan disebut sebagai pahlawan
Ia tidak pernah ingin diagungkan
Karena ia sadar bahwa ia hanyalah hamba

Baca Juga

0 Comments
  1. Kalau penulis kurang jujur dalam menyajikan karya tulus, pasti dan pasti akan menyesatkan. Maka catatlah sejarah sebagaimana adanya. Syukur2 bisa…

  2. Sangat menginspirasi dan menopang semangat

  3. Sangat inspirasi, membantu menumbuhkan motivasi dan penopang semangat

Pin It on Pinterest

Share This