Aktivitas warga Pelem Kidul, Kelurahan Baturetno, Banguntapan Bantul DIY khususnya di RT 05/02 seperti tiada habis. Setelah September 2021 lalu mengadakan “Sepeda Sehat” bersama warga dan diikuti juga oleh warga RT 06/02 ke lokasi Embung Potorono dan Embung Wiyoro, pada Minggu (24/10/2021) warga beramai-ramai melakukan “Jalan Sehat” dalam rangka memperingati Maulud Nabi Muhammad SAW dan juga Hari Santri Nasional.
Kegiatan tersebut menurut Sukarban ketua RT 05/02 dalam sambutan pembukaan acara dimaksudkan sebagai media untuk tetap menjadikan warga Pelem Kidul khususnya yang bermukim di RT 05/02 dan sekitarnya tetap dalam keadaan sehat, sejahtera, dan rukun selalu.
“Saya ingin warga saya di RT 05/02 Pelem Kidul tetap rukun dan selalu sehat. Oleh karena itu selain setiap hari Minggu pagi diadakan senam sehat bersama, juga setiap bulan diambil moment untuk kegiatan massal keliling kampung. Baik dengan bersepeda bersama juga dengan jalan sehat bersama,” kata Sukarban di sela acara kepada tintaemas.co.id.
Acara jalan sehat dimulai pukul 08.00 WIB dengan terlebih dulu mengadakan doa bersama di Lapangan Balai RT 05/02. Mengambil rute Balai RT – Jl Amat Wahid – Area Tambak ikan – RT 12 – Kembali ke Balai RT 05/02. Warga terlihat antusias mengikuti kegiatan jalan sehat bareng, sambil mengambil nomor untuk mendapatkan doorprize dari panitia.
Acara berlangsung sukses tanpa kendala, diakhiri dengan pembagian hadiah doorprize secara meriah, dan santap bersama sambil melepas lelah di Balai RT 05/02. (017)
0 Comments